Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

AS Hancurkan Paspor
Ilustrasi Paspor, Foto: Suaracom.

AS Hancurkan Paspor Sejumlah Warga Afghanistan, Alasannya Masih Simpang Siur



Berita Baru Kalbar – Internasional, Anggota Kongres AS, Andy Kim, melaporkan Amerika Serikat dikabarkan menghancurkan paspor sejumlah warga Afghanistan yang meminta dievakuasi ke luar Negeri.

Dalam laporan yang dilansir CNN itu, Staf Kedubes AS di Kabul dikabarkan menghancurkan paspor dan identitas warga Afghanistan.

Mereka adalah para warga yang selama ini membantu misi AS saat berada di negara tersebut, selama 20 tahun belakangan.

AS Hancurkan Paspor dan Materi Sensitif di Kedubes

Selain paspor, Kim menyebutkan bahwa semua materi sensitif di Kedutaan Besar dihancurkan menjelang evakuasi staf.

“Perjanjian visa dan paspor di kedutaan dibatalkan dan paspor yang dipegang kedutaan dimusnahkan. Saat ini, tidak mungkin menyediakan layanan visa lebih lanjut di Afghanistan,” bunyi pesan kantor Kim seperti dikutip CNN, Rabu (18/8/2021).

Hingga kini, belum jelas alasan pihak AS melakukan hal tersebut.

Namun, ada yang menyebutkan bahwa hal itu dilakukan lantaran pihak AS justru ingin menjaga keselamatan warga yang bersangkutan.

Sebab, dikhawatirkan apabila dokumen itu jatuh ke Taliban dan para warga tersebut akan jadi target.